Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!

Indonesia Peringkat Pertama Global Muslim Travel Index 2023, Target 2025 Tercapai Tahun Ini

Masjid Agung Semarang (Kompas.com)

KlikFakta.com – Indonesia meraih peringkat pertama Global Muslim Travel Index (GMTI) 2023. Tanah air tercinta berhasil menjadi Top Muslim Friendly Destination of The Year 2023.

Dalam acara penganugerahan di Singapura pada Kamis, 1 Juni 2023, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno hadir menerima penghargaan secara langsung.

“Alhamdulillah setelah tadi deg-degan nunggu, kita dapat asil yang di luar dugaan dan membanggakan. Indonesia berhasil ada di posisi pertama Global Muslim Travel Index,” ucapnya.

Wisata halal Indonesia telah menunjukkan kemajuannya semakin tahun. Pada tahun 2021, Indonesia menduduki peringkat keempat, kemudian naik jadi peringkat kedua pada 2022.

Tidak disangka Indonesia bisa menjadi peringkat pertama GMTI di tahun 2023.

“Tadinya saya menargetkan di 2025 kita bisa nomor satu, tapi ternyata berhasil di 2023,” katanya. Ia melanjutkan jika capaian “ini merupakan sebuah prestasi”.

Selain itu, ada dua penghargaan lain yang berhasil di bawa pulang. Yakni Stakeholder Awareness Campaign of The Year dari Mastercard CrescentRating GMTI Awards dan Stakeholder Awareness Campaign of The Year dari Halal In Travel Award 2023.

Sandi, panggilan akrabnya, pun berterimakasih kepada semua stakeholders yang terlibat. Terutama Perkumpulan Pariwisata Halal Indonesia (PPHI), Halal In Travel, Mastercard CrescentRating, dan lainnya.

Ia berharap capaian ini mampu mengakselerasi 4,4 juta lapangan pekerjaan di tahun 2024, salah satunya melalui pariwisata halal.

“Pariwisata halal ini sangat luar biasa karena penciptaan lapangan kerjanya enam kali lipat lebih banyak memberdayakan masyarakat secara signifikan,” katanya.

Sumber: Liputan6

Share:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *