Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!

Terjunkan Mahasiswa KKN Tematik Tahun 2024, Ini Pesan Rektor UMK dan Pj Bupati Kudus

KlikFakta.com, KUDUS – Universitas Muria Kudus (UMK) menerjunkan secara simbolis total 178 mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik Tahun 2024 di Pendopo Kabupaten Kudus, Selasa (11/06/2024).

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kudus pun menyambut hangat mahasiswa KKN Tematik UMK Tahun 2024 tersebut, yang nantinya akan disebar ke 38 Desa di 9 Kecamatan yang ada di Kabupaten Kudus.

Dalam sambutannya, Rektor UMK, Prof. Dr. Ir. Darsono, M.Si. berharap, dengan pelepasan mahasiswa ini akan memeberi warna yang semakin kaya, terutama dalam pendidikan luar kampus. Rektor juga berpesan agar menjadikan pengalaman selama KKN untuk lebih membuka fikiran dan wawasan guna menyerap pembelajaran, khususnya dari luar kampus.

“Pesan saya, jaga nama baik universitas, komunikasikan segala hal yang berkenaan yang sekiranya anda butuh konsultasi, serta mohon jaga jati diri UMK sebaik-baiknya, sehingga anda semua menyelesaikan KKN ini dengan baik,” tutur Rektor.

Sementara itu, Pj Bupati Kudus, M. Hasan Chabibie menegaskan, KKN tematik yang digagas UMK kali ini memiliki kaitan erat dengan persoalan-persoalan yang tengah dihadapi pemerintah daerah. Mulai dari data stunting, persoalan angka kemiskinan ekstrem, dan persoalan-persoalan desa lain yang diharapkan akan ada campur tangan mahasiswa UMK dalam memecahkan masalah tersebut.

Lebih lanjut, orang nomor satu di Kabupaten Kudus tersebut mengungkapkan, pihaknya maupun Rektor UMK dalam hal ini hanya bisa bercerita tentang tentang masa lalu, mengingat usia mereka yang tidak lagi produktif.

“Akan tetapi adek-adek di sini semua masih muda, masih dalam usia produktif, oleh sebab itu, adek-adek semua bisa menawarkan masa depan yang lebih baik lagi. Maka manfaatkanlah kesempatan masa muda ini dengan sebaik-baiknya,” tutupnya.

Share:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *