Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!

Usai Viral dan Diprotes Warga, DPUPR Pati Akhirnya Lakukan Perbaikan Sementara Jalan Tayu-Puncel

Proses Perbaikan Jalan Tayu-Puncel dengan Alat Berat (Foto: ig @patisakpore)

KlikFakta.com, PATI – Usai viral dan mendapat aksi protes dari warga setempat, Jalan Tayu-Puncel yang sempat ditanami pohon pisang oleh warga, kini rata dengan tanah.

Perbaikan sementara dilakukan oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Pati dengan melakukan pengerukan lubang jalan sebagai penanganan sementara kerusakan jalan.

Kabid Bina Marga DPUTR Pati, Hasto Utomo, mengungkapkan perbaikan sementara melibatkan penggunaan material base cource untuk menutupi bagian-bagian yang berlubang.

“Kami sudah melakukan penanganan sementara. Kami uruk menggunakan material base course dan dipadatkan di titik-titik yang berlubang besar,” ungkap Hasto Utomo, Selasa (14/1).

Penanganan sementara ini dianggap mendesak mengingat kerusakan jalan tersebut begitu parah.

“Penanganan permanen dengan konstruksi yang lebih baik masih menunggu waktu. Penanganan paling cepat, sekitar Maret. Kemungkinan, setelah pelantikan bupati,” kata dia.

Dalam pemberitaan sebelumnya, kerusakan Jalan Tayu-Puncel disebabkan oleh lalu-lalang kendaraan berat, terutama truk pengangkut material tambang . Aktivitas ini dianggap sebagai biang kerok yang merusak kondisi jalan secara signifikan.

Warga mengeluhkan truk-truk tersebut menyebabkan jalan menjadi berlubang dan tidak layak untuk dilalui. Sehingga mereka merasa perlu melakukan protes dengan memblokade dan menanam pohon pisang.

Aksi protes yang dilakukan warga sempat diwarnai adu mulut dengan pihak kepolisian yang berusaha membuka blokade jalan untuk mengurai kemacetan.

 

Sumber: TribunBanyumas.com

Share:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

  • Do you mind if I quoe a ffew of yyour articles ass longg ass I provvide credt andd soures back tto
    your blog? My blo site iis iin the exaact same nichhe
    as yours andd my visitors wwould certainly benewfit from a
    lott off the information youu presentt here.
    Please let mme kmow iif this okay with you. Thanjk you!