Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!

Pemkab Jepara Harap Sinergitas Polres Dalam Pembangunan Daerah

Pj Bupati Jepara Edy Supriyanta berjabat tangan dengan Kapolres Jepara AKBP Wahyu Nugroho Setyawan saat prosesi pemotongan tumpeng HUT Bhayangkara ke-77 (KlikFakta/Nur Ithrotul Fadhilah)

KlikFakta.com, JEPARA – Penjabat (Pj) Bupati Jepara Edy Supriyanta mengapresiasi peran aktif Polres Jepara menjaga stabilitas keamanan untuk pembangunan daerah.

Berbagai kemitraan antara Polres dan Pemerintah saat ini berjalan dengan baik salah satunya perihal penanganan penyandang kesejahteraan sosial.

“Terima kasih sebesar-besarnya bahwa selama ini kerja sama, sinergisitas dengan pemerintah daerah sangat luar biasa,” ujarnya.

Hal itu ia ungkapkan saat tasyakuran perayaan ke-77 Hari Bhayangkara di Pendopo R.A. Kartini pada Selasa (4/7/2023).

Edy menerangkan, peringatan ini juga menjadi momen memperkuat silaturahmi dan sinergisitas guna menjaga keamanan dan kondusifitas.

“Sebagai pemerintah daerah kami akan selalu mendukung program dan kegiatan Polri sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Begitu juga sebaliknya kami juga ingin mendapatkan dukungan dari berbagai pihak terutama Polri dalam menjalankan roda pembangunan di Kabupaten Jepara,” lanjutnya.

Sementara itu, Kapolres Jepara AKBP Wahyu Nugroho Setyawan menerangkan, soliditas menjadi hal penting demi menjaga dan merawat stabilitas dan kamtibmas. Terlebih untuk menyukseskan seluruh tahapan Pemilu dan Pilkada 2024.

“Kami sangat mengharapkan sinergisitas dukungan dan bantuan dari semua pihak,” kata dia.

Ia juga mengapresiasi dan berterima kasih atas sinergitas dari berbagai pihak.

Dalam rangka HUT Bhayangkara ke-77, Polres Jepara telah melakukan berbagai kegiatan seperti donor darah, sunat masal, ziarah, perlombaan, dan lain-lain.

Untuk kategori lomba di antaranya adalah lomba bahasa isyarat, public speaking, kultum, mural, fotografi, karate tingkat pelajar dan sebagainya.

Share:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *