Perempatan Baagil sudah bisa dilewati mobil (foto : ra) |
KlikFakta.com, KUDUS – Penyekatan jalan di Kabupaten Kudus sudah mulai dilonggarkan yang dimulai hari ini, Selasa (3/8/2021). Pasalnya, saat ini Kabupaten Kudus masuk daftar level 3 dalam perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 3-4 hingga 9 Agustus 2021 mendatang.
Dari pantuan media ini, saat di lapangan, terlihat Perempatan Sleko, Perempatan Baagil, Perempatan Jember, sudah mulai dibuka separo.
Kasat Lantas Polres Kudus, AKP Galuh Pandu Pandega membenarkan adanya sedikit kelonggaran soal dibukanya penyekatan jalan. Yang semula seluruh ruas jalan yang di tutup kini dibuka separo.
“Ini pembukaan penyekatan jalan sementara kita uji coba dulu. Sambil melihat perkembangan dan intruksi dari pimpinan. Untuk yang di buka semuanya, tapi di waktu tertentu,” jelasnya, Selasa (3/8/2021).
Lanjut Pandu, pembukaan jalan dilakukan dari dari pagi pukul 06.00 WIB hingga sore hari pukul 18.00 WIB. Setelah itu, saat petang akan kembali di tutup dengan water barrier.
“Mulainya hari ini. Dibuka pada pagi jam 06.00 WIB pagi. Kemudian jam 18.00 WIB sore kita tutup lagi,” kata dia.
Selama pemberlakuan PPKM, Pandu menjelaskan, mobilitas masyarat di Kudus sudah banyak menurun.
“Evaluasi penyekatan kemarin mobilitas, sudah turun. Yang jelas kalau di lapangan, kita bisa liat itu turun, apalgi malam hari,” tandasnya.
Masih kata Pandu, meski ada sedikit kelonggaran, pihaknya juga masih memberlakukan pemeriksaan dokumen perjalanan.
“Untuk pemeriksaan dokumen perjalanan, nanti uji sempling. Nanti tidak 24 jam itu dicek, tapi nanti kita akan uji petik,” tandasnya.
Ra