KlikFakta.com, JEPARA – Menginspirasi Setiap Hari (Mentari) menjadi tagline andalan Gladys Ovka Felisha Aveira (17), juara 1 Duta Genre 2023 Kabupaten Jepara.
Menggeluti dunia Generasi Berencana (Genre) sejak beberapa tahun lalu membuatnya bertekad menjadi Duta Genre.
Tidak dengan mudah bagi Adys untuk bisa jadi juara pertama dalam gelaran duta genre. Ia sudah mempersiapkan sedari Januari 2023 dan mendapat pendampingan dari beberapa mentor.
“Belajar mulai dari presentasi dan wawancara yang baik. Bagaimana caranya aktif,” kata Adys beberapa waktu lalu.
Gadis yang juga ketua PIK-R SMA N 1 Pecangaan tersebut sempat merasa minder. Pasalnya, kebanyakan kontestan lain seorang mahasiswa.
Ia juga meyakini, peserta yang ikut genre memiliki keunggulan dan intelektual yang tinggi karena telah melalalui banyak seleksi.
“Target masuk 15 besar. Untuk hasil pasrah. Menikmati proses FGD, minat bakat,” katanya.
“(seleksi) tidak aku jadikan beban pikiran, tidak harus jadi juara. Lebih ke menikmati,” sambungnya.
Ia merasa seperti mimpi karena bisa sampai di babak 3 besar. Sebab, ia merasa masih perlu banyak belajar utamanya public speaking.
“(jadi) Duta kalau ngomong cepet tidak jelas dan orang yang mendengarkan akan bingung. Sebelum ikut grand final, aku paling belajar dari awal. Bagaimana berbicara di depan umum dengan pelan, santai, dan enak didengar,” jelasnya.
Di rumah pun Adys berlatih public speaking dengan tekun.
“Aku di rumah, gak di sini (panggung) jadi aku mikir semua orang tidak ada. Jadi aku ngomong sendiri di situ. Makanya aku bisa percaya diri sendiri,” katanya.
Gladys Ovka membawa 3 program yang akan dilaksanakan setelah dirinya keluar jadi duta genre Jepara 2023. Program tersebut adalah Genre Aktif Sharis Kebaikan (Gaskan) yang bertujuan memberikan edukasi dan sosialisasi secara masif tentang genre.
Selanjutnya ada Genre Caring (Gencar) yang memberikan pendampingan khusus kepada kelompok atau individu yang membutuhkan. Kemudian ada Genre Kerjasama atau Gema yang akan bekerjasama dengan berbagai pihak terkait utamanya pemerintah agar program genre semakin masif.
“Ketika 3 program yang saya gagas berjalan dengan baik, maka, bukan tidak mungkin, permasalahan tersebut akan teratasi,” katanya.
Tak sampai di situ, Adys terus berproses dan bertekad agar dapat mengikuti ajang putri Indonesia.
Heya i am for the primary time here. I found this board and I find It
truly useful & it helped me out a lot. I am hoping to provide something back and help others such as you helped me.