KlikFakta.com, JEPARA – Kepolisian Resor (Polres) Jepara luncurkan Kartini Polres Jepara dan Polisi RW untuk mendukung kerja-kerja kepolisian di masyarakat.
Apel pengukuhan Polisi RW dan Kartini Polres Jepara Menyapa terlaksana pada Jumat (19/5/2023) di Mapolres Jepara.
Kapolres Jepara AKBP Wahyu Nugroho Setyawan menerangkan, Kartini Polres Jepara Menyapa merupakan bentuk pengoptimalan polisi wanita yang lebih humanis.
“Optimalkan tugas teman-teman polwan yang lebih humanis. Nanti hadir di tengah masyarakat sebagai problem solver juga menjaga kamtibmas (keamanan dan ketertiban) di wilayah kita,” jelas Wahyu.
Sementara polisi RW, Wahyu menjelaskan mereka lebih dekat dengan masyarakat di tatanan Rukun Warga (RW) serta mendeteksi lebih cepat masalah di masyarakat.
“Bisa menjadi problem solver (penyelesai masalah) dan mendeteksi lebih cepat lagi permasalahan-permasalahan di tingkat RW sifatnya sebagai suplemen ataupun komplemen dari kamtibmas yang ada di tingkat desa atau kelurahan,” terang Wahyu.
Pada kesempatan kali ini, Polres Jepara luncurkan sebanyak 335 personel yang tersebar di 335 RW seluruh Jepara.
“Meskipun jumlah RW di Jepara ada seribu lebih, berarti kita baru bisa memenuhi 35 persen,”
Ia pun berharap adanya peningkatan jumlah personel polisi RW di tengah-tengah masyarakat.