Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!

Mahasiswa KKN RDR UIN Walisongo Semarang Berikan Bimbingan Belajar kepada Anak Sekolah di Desa Cranggang

KlikFakta.com, Kudus – Mahasiswa KKN RDR ke 77 UIN Walisongo Semarang Kelompok 89 memberikan bimbingan Belajar kepada anak-anak di Desa Cranggang Kec. Dawe Kab. kudus. Bimbingan belajar yang dilaksanakan oleh mahasiswa KKN ini bertujuan untuk membantu belajar anak-anak di Desa Cranggang agar lebih semangat dalam belajar. Bimbingan belajar dilaksanakan setiap malam ba’da isya yang berlangsung pada tanggal 14 – 25 Oktober 2021.

“Kami sebagai mahasiswa KKN RDR 77 UIN Walisongo Semarang merasa sangat senang karena ini merupakan merupakan bentuk pengabdian kami di masyarakat. Dengan adanya program bimbingan belajar ini sangat bermanfaat untuk anak-anak di desa Cranggang bukan hanya anak-anak, tapi kita sebagai pengajar pun dapat memperoleh ilmu dan manfaat sebagai pendidik untuk meningkatkan etos kerja dalam hal pendidikan” kata Zahrotul Khafifah, salah satu anggota KKN RDR Kelompok 89 UIN Walisongo Semarang.

Bimbel ini ditujukan kepada anak-anak sekolah dari jenjang sekolah Dasar sampai sekolah menengah pertama. Namun terlebih dikhususkan untuk anak sekolah dasar kelas 6 hal tersebut dikarenakan permintaan dari pada dewan guru di sekolah agar memberikan bimbingan belajar kepada anak kelas 6 yang akan melaksanakan Ujian untuk menuju ke jenjang berikutnya.

Dalam bimbel ini mahasiswa KKN UIN Walisongo Semarang memberikan arahan dan motivasi untuk anak-anak agar belajar dengan tekun.

“Saya senang ada kakak KKN memberikan Bimbingan Belajar di Desa ini, belajarnya banyak temennya jadi makin seru” kata Andini, salah satu anak yang mengikuti bimbingan belajar.

Di samping itu juga anak-anak merasa senang karena adanya mahasiswa KKN dapat membantunya mengerjakan tugas yang menurutnya sangat sulit. Dari adanya program bimbel di desa cranggang mahasiswa KKN RDR 77 UIN Walisongo Semarang diharapkan dapat membantu anak-anak belajar dengan rajin agar dewasa nanti dapat menggapai cita-cita yang di mimpikannya.

(Kelompok 89 KKN RDR 77 UIN Walisongo Semarang)

Share:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *