KlikFakta.com,KUDUS – Dua orang korban tenggelam di persawahan Dukuh Karangrowo, Desa Bulungcangkring, Kecamatan Jekulo, Kabupaten Kudus akhirnya berhasil ditemukan. Sekitar pukul 05.00 WIB, dua korban berhasil ditemukan dalam kondisi mengambang oleh warga sekitar.
Ditemukannya dua jenazah itu pun dikonfirmasi oleh Kepala Desa Bulungcangkring, Sulakim. Saat dimintai keterangan lewat sambungan telepon, Sulakim menegaskan bahwa jenazah memang ditemukan mengambang.
“Sekitar pukul 05.00 WIB pagi tadi, ada warga sekitar yang curiga ada yang mengambang. Saat didatangi, ternyata jenazah korban,” ungkapnya saat dimintai keterangan pagi ini, Selasa, 3 Januari 2023.
Pihaknya pun menjelaskan, warga sekitar yang melihat jenazah langsung membawa jenazah ke tepi sawah. Saat ditemukan, kondisi jenazah sudah berwarna biru kehitaman.
Lebih lanjut, dua jenazah yang ditemukan tidak terpisah jauh. Sekitar 30 meteran, keduanya ditemukan dalam kondisi sama-sama mengambang.
“Lokasi penemuannya malah sedikit ke Utara kolam ikan, berbeda dengan lokasi yang dicurigai kemarin oleh tim SAR. Mungkin karena ombak besar tadi malam, jadinya korban terbawa arus ke Utara,” jelasnya.
Dengan ditemukannya kedua jenazah, warga sekitar pun langsung membawa keduanya ke rumah duka masing-masing. Terlebih, keduanya merupakan warga Desa Bulungcangkring yang rumahnya tidak jauh dari lokasi tenggelam.
Dengan ditemukannya kedua jenazah ini, proses pencarian pun dihentikan. Setidaknya sejak dilaporkan tenggelam pada Minggu, 1 Januari 2023 pukul 16.00 WIB, jenazah baru ditemukan pada Selasa, 3 Januari 2023 pukul 05.00 WIB.**