Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!

Bank Jepara Artha Tawarkan Investasi Saham, Penarikan Tabungan Distop

PT BPR Bank Jepara Artha (BJA) (KlikFakta/Nur Ithrotul Fadhilah)

KlikFakta.com, JEPARA – PT BPR Bank Jepara Artha (BJA) secara resmi menyetop penarikan tabungan nasabah terhitung sejak Kamis (11/1/2024).

Aturan itu tertuang dalam pengumuman yang tertanda direksi BJA dengan nomor 001/41/BPR/I/2024 mengenai pengambilan nomor antrian penarikan dana dihentikan untuk sementara waktu.

Sebelumnya, nasabah masih bisa mengambil nomor antrian dengan penarikan tabungan maksimal 500 ribu dengan menunggu proses pengambilan hingga April 2024.

Dari pantauan klikfakta.com, tidak ada antrean yang menjalar seperti hari-hari sebelumnya untuk pengambilan nomor urut. Namun masih ada antrean pengambilan tabungan bagi yang sudah mendapat nomor antre.

Ketua Tim Penyehatan BJA, Hery Yulianto menerangkan, aturan tersebut dibuat agar menjaga likuiditas bank.

“Keputusan penyetopan mereka punya mekanisme pembayaraan ini berdasarkan ketersidaan dana tunainya. Kalau mereka hari ini belum memberikan, berarti belum tersedia dana tunai,” kata dia.

Ia menambahkan, jika tersedia uang tunai, akan diberikan ke nasabah yang sudah dijadwalkan penarikannya.

“Mereka melakukan ritme pembayaranya mau dijadwalkan,” katanya.

Hery pun tak bisa memastikan sampai kapan nasabah tak bisa menarik tabungannya.

Berbagai upaya penyehatan BJA sudah disodorkan. Salah satunya dengan menarik investor agar berkenan berinvestasi ke bank pelat merah tersebut.

“OJK mengizinkan kita mencari investor dan mekanisme belum dibahas detail secara prinsip sistem keuangan OJK membolehkan,” kata dia.

Namun hingga saat ini pihaknya belum menemukan investor yang bersedia berinvestasi di Bank Jepara Artha.

“Baru ditawarkan dalam bentuk saham karena butuh setoran modal untuk menjaga likuiditas dan menjaga kemampuan keuangan,” bebernya.

Share:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

  • Somebody essentially lend a hand to make significantly posts I might state That is the very first time I frequented your web page and up to now I surprised with the research you made to create this particular put up amazing Excellent job