Caption : Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, didampingi Plt Bupati Kudus, Kapolsek Mejobo, Danramil Mejobo, Camat, Kepala UPT Mejobo beserta staf. |
KlikFakta.com, KUDUS – Gubernur Jawa Tengah meninjau proses vaksinasi tahap pertama ke RSUD dr Loekmono Hadi Kudus dan UPT Puskesmas Mejobo, Selasa (26/1/2021). Ganjar Pranowo meminta agar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kudus untuk terus menggenjot vaksinasi Covid-19 Sinovac.
“Kita pengin punya target cepet. Kalau puskesmas 50, rumah sakit 200, biar cepet kalau bisa naik kita genjot puskesmas 50 sampai 100, rumah sakit 200 sampai 400,” ujar Ganjar saat melakukan kunjungan ke Puskesmas Mejobo, Selasa (26/01/2021).
Untuk itu, dia meminta masing-masing faskes baik rumah sakit dan puskesmas untuk menyiapkan data tenaga kesehatan agar percepatan vaksinasi di Kudus dapat dilakukan.
“Kudus hari kedua berjalan cukup lancar, kita jadikan salah satu sampling. Rata-rata kalau berjalan tanpa gangguan, kita bisa lakukan percepatan,” terangnya
Saat ini tercatat ada 166.078 data tenaga kesehatan yang rencananya akan dilakukan vaksinasi, namun ujar dia ada beberapa yang hamil, komobrid, sehingga ditunda.
“Diluar yang komobrid, covid-19 harus 100%,” jelasnya
Selain memantau vaksinasi, Ganjar juga memastikan jika rantai dingin vaksin baik, agar kualitas vaksin tetap terjaga dengan baik.
Dia juga menyebut pelaksanaan vaksinasi di Jateng berjalan baik. Kendati ada beberapa tenaga kesehatan yang KIPI usai divaksin dan sempat ada yang pingsan sebelum vaksinasi.
Sementara, Bupati Kudus mengatakan jika pelaksanaan vaksinasi tahap pertama di Kudus ditarget ini harus selesai sampai Kamis, (28/01/2021).
“Sampai Kamis harus selesai. Memang harus kita kejar, nanti tahap II untuk TNI-Polri, jadi untuk nakes Kamis harus selesai,” tandasnya.
Agae target terpenuhi dia akan memantu ke sejumlah faskes di Kabupaten Kudus agar berjalan sesuai target yang diharapkan.
“TNI-Polri mudah-mudahan minggu depan. Setelah Kamis tahap I selesai, kita evaluasi, pembenahan, persiapan untuk tahap II,” terangnya.
Reporter: S Rahayu.