Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!

HUT Ke 26, PDAM Jepara Bagi-bagi Hadiah Senilai Puluhan Juta

PDAM Tirta Jungporo menyiapkan hadiah utama dan doorprize untuk HUT Ke-26 (dok)

JEPARA, KLIKFAKTA.com – Memeriahkan peringatan HUT ke-26, Perumda Air Minum Tirta Jungporo Jepara menggelar serangkaian kegiatan serta membagikan hadiah utama dan doorprize menarik senilai puluhan juta rupiah. Rencananya, kegiatan akan digelar pada 16 Februari 2019, di RM Maribu, Jepara.

Direktur PDAM Jepara, Prabowo mengatakan bahwa maksud diadakannya peringatan HUT Ke-26 Perumda Air Minum Tirta Jungporo Jepara 2019 salah satunya untuk meningkatkan kesadaran terhadap fungsi dan tanggungjawab perusahaan dalam memberikan pelayanan pada masyarakat.

“Tujuan kami untuk meningkatkan peran serta terhadap pelayanan dan pengabdian pada masyarakat. Selain itu untuk mempererat tali silaturahmi dan memupuk kebersamaan diantara kita dan masyarakat,” jelasnya.

Kegiatan HUT, lanjutnya, dimulai dengan apel pencanangan HUT Ke-26, kemudian undian hadiah untuk pelanggan aktif yang tidak memiliki tunggakan rekening sampai bulan Januari 2019.

Suyanto juga menyebutkan pada HUT tersebut juga diadakan bhakti sosial terdiri dari donor danar, penyerahan santunan kepada panti asuhan, bhakti lingkungan berupa pemberian bantuan bibit pada masyarakat sekitar sumur perumda Tirta Jungporo.

“Pada acara puncaknya jalan santai karyawan/karyawati perusahaan, pelanggan dilangsungkan dengan pengundian doorprize dan hadiah utama,” jelasnya.

Adapun hadiah utama yang diundi berupa dua sepeda motor, dua TV Led 32”, dua buah kulkas, dua mesin cuci, lima sepeda gunung, lima buah HP, lima kipas angin, serta lima buah kompor gas.

Sedangkan untuk doorprize-nya hadiahnya berupa satu buah TV Led 32”, dua sepeda gunung, lima buah Hand Phone, lima buah magic com, lima buah setrika, dan lima buah dispenser. (ADV-02)

Reporter : ALI AKBAR
Editor : WAHYU KZ

Share:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

  • Wow, amazing blog format! How long have you been running a blog for?
    you made running a blog look easy. The overall look of your web site
    is great, as smartly as the content! You can see similar here ecommerce