Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!

Kembalikan Emas Curiannya, Pencuri Ini Diberi Uang 500 Ribu dari Korbannya

Rekaman CCTV memperlihatkan aksi penurian di toko emas di Sumenep. Namun, pencurinya kembalikan emas curiannya setelah aksi itu viral di media sosial (Foto: detikjatim)

KlikFakta.com – Pencuri di toko emas di Sumenep ini kembalikan emas curiannya kepada korban. Pelaku berinisial IS, warga Desa Tamidung, Kecamatan Batang-Batang mengakui perbuatannya kepada korban secara langsung.

Korbannya sendiri adalah Narkoning (54), pemilik toko emas di Pasar Candi, Kecamatan Batang-Batang.

IS bertemu dengan korban didampingi Kades Tamidung. Narkoning pun memutuskan untuk tidak melanjutkan kasus pencurian ke ranah hukum. Sehingga kasus itu berakhir damai.

Kasi Humas Polres Sumenep AKP Widiarti membenarkan kejadian itu. “Terduga pelaku telah bertemu dengan korban dan difasilitasi oleh kedua kades (Kades Tamidung dan Kades Candi,” katanya, Kamis (9/2).

IS meminta maaf kepada Narkoning dan kembalikan perhiasan emas curiannya berupa gelang seberat 15 gram dengan uang senilai Rp 15,5 juta.

Melansir detikjatim, Narkoning merasa iba sehingga memberi uang kepada IS senilai Rp 500 ribu.

Sebelumnya, kejadian pencurian emas di toko Narkoning pada Kamis (2/2) viral di media sosial. Rekaman CCTV menampakkan suasana ramai di toko emas.

Kemudian nampak IS pelan-pelan menjulurkan tangannya masuk ke etalase dari pinggir. Ia mengambil perhiasan emas lalu memasukkannya ke dompet yang ia bawa.

Viralnya video yang memperlihatkan wajah dan aksinya itu membuat IS memilih mengakui perbuatannya.

Share:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *