Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!

Sampaikan Pesan dan Himbauan Bahaya Covid-19, Polres Kudus Lakukan Dari Rumah ke Rumah

Bhabinkamtibmas melakukan sosialisai bahaya virus corona (foto : istimewa)

KlikFakta.com, KUDUS – Untuk menekan penyebaran virus corona di Kabupaten Kudus, Polres Kudus melalui Bhabinkamtibmas sejumlah desa menggiatkan sosialisasi tentang pentingnya protokol kesehatan (prokes) dan himbauan pencegahan Covid-19 di Kota Kretek.

Bhabinkamtibmas bersama Bhabinsa serta pihak Pemerintah Desa turut andil dalam giat sosialisasi dan edukasi tersebut.

Kapolres Kudus AKBP Aditya Surya Dharma menjelaskan, menyambangi langsung warga secara door to door merupakan cara yang efektif dalam memberikan edukasi serta meningkatkan kesadaran masyarakat tentang kepatuhan terhadap protokol kesehatan.

“Himbauan Protokol kesehatan melalui Door too door ini efektif dilaksanakan, mudah-mudahan dengan tingkat kesadaran masyarakat untuk selalu menerapkan protokol kesehatan melalui 5M ini kasus Positif Covid-19 diwilayah Kudus bisa di tekan,” ujar AKBP Aditya Surya Dharma, Jumat (28/5/2021).

Seperti diketahui, Polres Kudus saat ini sedang menggiatkan pencegahan penyebaran Covid-19 melaui Door to door dengan mendatangi langsung rumah warga masyarakat dengan memberikan himbauan protokol kesehatan 5M (selalu Mencuci Tangan Menjaga Jarak, Memakai masker,Menjauhi kerumunan dan Mengurangi mobilitas).

Selain itu menurut Kapolres Kudus, meningkatnya jumlah warga yang terkonfirmasi Covid-19, pihaknya telah mengintruksikan jajarannya untuk melakukan penyemprotan cairan Disinfektan secara rutin di lingkungan desa, tempat kermaian serta jalan protokol diwilayah Kudus. Selain itu, kami juga berikan himbauan kepada Restoran, Cafe hingga warung untuk memprioritaskan layanan Take away atau bawa pulang.

RA

Share:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *