Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!

Sebelas Remaja Tertangkap Tengah Tawuran Diamankan Polsek Kudus Kota

Sebelas remaja yang melakukan aksi tawuran di Jalan Tit Sudono Kota Kudus, Minggu (12/01/2025) dini hari sekitar pukul 02.00 WIB diamankan Polsek Kudus Kota

KlikFakta.com, KUDUS – Patroli Rutin Piket Siaga Polsek Kudus Kota dipimpin Kapolsek AKP Subkhan berhasil mengamankan sebelas remaja yang melakukan aksi tawuran di Jalan Tit Sudono Kota Kudus, Minggu (12/01/2025) dini hari sekitar pukul 02.00 WIB.

“Pelaku berasal dari tiga kelompok berbeda yang terlibat tawuran saat berpapasan dan saling ejek dan semuanya dalam pengaruh minuman keras,” kata AKP Subkhan.

Lebih lanjut, ia menyatakan sebelas remaja itu tidak membawa senjata tajam.

“DJ (18) Ngembalrejo, MAS (22) Bacin, MHH (17) Ngembalrejo, SAR (19) Mlati Lor dan DPW (20) merupakan Kelompok 1. MWM (19), SG (22), MNA (18), MRA (17) keempatnya warga Mejobo merupakan Kelompok 2, sedangkan SKA (19) Bulungcangkring dan K (19) Bulung Kulon merupakan Kelompok 3 yang terlibat tawuran,” jelas AKP Subkhan.

Ia menyampaikan, Polsek Kudus Kota sebagai penanggungjawab kamtibmas di wilayah Kecamatan Kota berkomitmen untuk menjaga dari segala bentuk gangguan kriminalitas dan kamtibmas.

Selanjutnya, guna merespon keluhan masyarakat terkait balap liar dan penggunaan knalpot brong, Patroli Rutin Polsek Kudus Kota juga melakukan penindakan. Hasilnya 20 kendaraan knalpot brong berhasil diamankan ke Mapolsek Kudus Kota.

Satgas Anti Balap Liar yang dibentuk Kapolres Kudus juga berhasil mengamankan sekitar 30 kendaraan dari lokasi balap liar di Jalan Jenderal Sudirman.

“Kami Polsek Kudus Kota bersama jajaran Polres Kudus tidak akan terus melakukan tindakan preventif dan represiv karena pelaku balap liar, penonton dan pengguna knalpot bronk sudah sangat meresahkan masyarakat. Kami akan berusaha semaksimal mungkin mewujudkan Kudus bebas dari aksi balap liar dan penggunaan knalpot brong.”

“Keamanan dan ketertiban adalah milik bersama, untuk itu kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk berperan aktif sesuai porsi dan kewenangannya untuk menjaga kamtibmas kondusif di wilayah Kota Kudus,” pesan AKP Subkhan.

“Tolong awasi anak-anaknya agar tidak terlibat aksi balap liar dan penggunaaan knalpot brong, kami tidak segang-segan menindak demi terwujudnya ketentraman khususnya di jalan raya,” pungkas AKP Subkhan.

Share:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *