KlikFakta.com, KUDUS– Truk pemuat tebu terguling menimpa dua orang yang sedang menambal ban di Jalan Ali Mahmudi Desa Bacin, Kecamatan Bae pada Kamis (25/8/2022). Kedua orang mengalami luka dan langsung dilarikan ke RSUD dr. Loekmono Hadi.
Kanit Laka Polres Kudus, Ipda Firman Abit Prasetya membenarkan kejadian tersebut.
Dia mengatakan, kejadian bermula ketika truk bernopol K 1584 HL yang dikemudikan AM (24) warga Desa Buaran, Mayong, Kabupaten Jepara melaju dengan kecepatan sedang dari arah barat.
Truk kemudian oleng dan ambruk menimpa dua pengendara sepeda motor Shodun yang sedang tambal ban.
“Saat itu sepeda motor Shogun sedang ditambal bannya. Truk pemuat tebu menimpa pengendara dan pembonceng yang sedang menunggu proses tambal ban,” ujarnya.
Satu pengendara motor perempuan berinisial DR (47) warga Desa Pasuruan Lor mengalami patah tulang kaki kiri. Sedangkan pembonceng perempuan berinisial B (63) Warga Desa Panjang mengalami luka berat.
“B mengalami cidera pada bagian kepala berat, dada sesak, dan langsung dibawa ke RSUD dr. Loekmono Hadi,” jelasnya.