KlikFakta.com, JEPARA – Puluhan kantong darah berbagai golongan berhasil terkumpul dalam kegiatan bakti sosial HUT Ke-52 Korpri, dan HUT Ke-24 Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Jepara.
Selanjytnya, kantong darah itu akan diserahkan kepada PMI.
Peringatan HUT Korpri dan DWP tahun ini di Pemkab Jepara dirangkai dalam satu momen. Kegiatan itu berlangsung di Gedung Wanita Jepara pada Minggu, (19/11/2023).
Salah satu rangkaian acaranya yakni bakti sosial donor darah.
Kepala Unit Donor Darah PMI Kabupaten Jepara dokter Murtono mengatakan, darah yang terkumpul mencapai 60 kantong.
Dalam kegiatan ini, pihaknya mengerahkan lima orang dalam satu tim. Tiga aftaper atau petugas pengambil darah, seorang dokter, dan satu pengemudi.
“Alhamdulillah dapat 60 kantong darah,” kata dia.
Sementara itu, Ketua PMI Jepara melalui Kepala Markas Rosiana Rahmawati menyampaikan apresiasi atas antusiasme pendonor.
Menurutnya, sumbangan darah tersebut sangat membantu menimbang kebutuhan darah per hari. “Kami sangat berterima kasih sekali karena para pendonor darah sangat antusias,” tuturnya.