Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!

September 2023 Jawa Tengah Masih Kering, Curah Hujan Sangat Rendah

Ilustrasi kekeringan (Foto: Freepik)

KlikFakta.com – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memperkirakan surah hujan di Jawa Tengah untuk September 2023 masih rendah atau kurang dari 50 milimeter per dasarian.

Kepala Kelompok Teknisi BMKG Stasiun Meteorologi Tunggul Wulung Cilacap Teguh Wardoyo mengungkapkan prakiraan ini berdasarkan analisis dan prakiraan cuaca dari BMKG Stasiun Klimatologi Jawa Tengah pada Jumat (1/9/2023).

Berdasarkan prakiraan probabilistik, pada dasarian pertama September 2023 hampir semua atau 90 persen wilayah Jawa Tengah mengalami curah hujan rendah. Atau kurang dari 50 milimeter.

Sementara berdasarkan prakiraan deterministik, curah hujan pada dasarian pertama dan ketiga September 2023 di semua wilayah Jateng masuk kiteria rendah. Atau lebih kecil dari 10 milimeter.

Namun demikian, kata Teguh, pada dasarian kedua September prakiraan curah hujan bisa kurang dari 50 milimeter.

“Kalau dasarian pertama bulan Oktober pada umumnya Jawa Tengah diprakirakan kurang dari 20 milimeter. Kecuali pegunungan Dieng dan pegunungan Ungaran bisa mencapai kurang dari 50 milimeter,” jelasnya.

Sementara pada dasarian ketiga bulan Agustus kemarin, sebagian besar wilayah Jateng masuk kriteria curah hujan rendah atau 0-50 milimeter per dasarian.

Sebagian besar wilayah Jateng masuk kriteria hari tanpa hujan sangat panjang atau 31-60 hari. Bahkan di sebagian kecil wilayah mengalami lebih dari 100 hari tanpa hujan.

“Namun untuk Jepara dan Pati pesisir ada sedikit titik kriteria (hari tanpa hujan) pendek atau 6-10 hari tanpa hujan. Juga beberapa titik di Pekalongan, Pemalang, Purbalingga, dan Banjarnegara,” paparnya.

Di beberapa daerah juga mencatatkan hari tanpa hujan kriteria sangat pendek.

“Sekitar pegunungan Slamet sampai dengan Dieng masuk kriteria sangat pendek atau 1-5 hari tanpa hujan. Juga daerah Blora bagian barat dan satu titik di sekitar Keling-Jepara,” jelasnya.

Sumber: ANTARA Jateng

Share:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *