Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!

Renovasi Halaman Pendopo Kudus Rampung, Telan Biaya Rp 3 Miliar

Renovasi Halaman Pendopo Kabupaten Kudus dipastikan rampung pada Selasa (27/12). Proyek renovasi untuk mempercantik halaman pendopo itu menelan anggaran hingga Rp 3,04 miliar.

KlikFakta.com, KUDUS – Renovasi Halaman Pendopo Kabupaten Kudus dipastikan rampung pada Selasa (27/12). Proyek renovasi untuk mempercantik halaman pendopo itu menelan anggaran hingga Rp 3,04 miliar.

Pelaksana proyek renovasi Halaman Pendopo Kabupaten Kudus dari CV Songo Jaya Mandiri Temanggung, Kusman Lestari menyampaikan, target penyelesaian renovasi ini yaitu pada tanggal 28 Desember 2022.

Pihaknya pun menilai pengerjaan renovasi sudah selesai sesuai dengan target yang telah ditetapkan.

“Pengerjaan proyek Taman Satpol PP di Halaman Pendopo Kabupaten Kudus sudah selesai 100 persen hari ini,” katanya, Selasa (27/12) pagi.

Ia menuturkan, pengerjaan proyek ini sudah mulai dilakukan sejak tanggal 15 November 2022 lalu. Kemudian, untuk waktu pengerjaan dijadwalkan selesai selama 40 hari atau sampai dengan tanggal 28 Desember 2022.

Dirinya menjelaskan, renovasi dilakukan dengan merombak sejumlah bagian yang ada di Halaman Pendopo Kabupaten Kudus. Bahkan, Pos Satpol PP yang sebelumnya terletak di sebelah utara telah dibongkar.

“Renovasi yang kami lakukan itu menambahkan taman, u-ditch saluran air, mengganti pagar, rumput, paving, pengaspalan lalu membangun Pos Satpol PP di sebelah pintu masuk dan pintu keluar,” paparnya.

Kusman mengatakan, renovasi ini bisa selesai tepat waktu lantaran pengerjaan proyek yang konsisten. Sehingga, lanjutnya, renovasi bisa selesai sesuai dengan target waktu yang telah ditetapkan.

“Alhamdulillah bisa selesai tepat waktu karena pengerjaan yang konsisten dan komitmen kami untuk bisa selesai akhir tahun. Hari ini (27/12) tinggal pengaspalan saja dari pintu masuk sampai pintu keluar, itu bisa selesai dalam satu hari,” ujarnya.

Selanjutnya, terkait rumput di Halaman Pendopo Kabupaten Kudus akan dilakukan pemeliharaan selama sekira enam bulan. Pemeliharaan ini dilakukan supaya rumput di halaman pendopo bisa nampak cantik dan terawat sesuai dengan yang diharapkan.

“Kami akan melakukan pemeliharaan rumput juga sampai jadi atau tumbuh baik itu sekitar enam bulan. Namun, tetap kami upayakan semaksimal mungkin agar bisa lebih cepat,” pungkasnya. ( ADM )

Share:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *