Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!

Gelar Aksi Solidaritas Tragedi Malang, Ribuan Suporter Persijap Gelar Doa Bersama

KlikFakta.com, JEPARA – Ribuan suporter Persijap Jepara menggelar doa bersama dan aksi solidaritas untuk para korban tragedi di Stadion Kanjuruhan, Malang beberapa hari lalu. Doa bersama ini digelar di depan Stadion Gelora Bumi Kartini, Selasa (4/10/2022) malam.

Turut hadir Penjabat Bupati Jepara Edy Supriyanta, Kapolres Jepara AKBP Warsono, Komandan Kodim 0719/Jepara Letkol Inf Mukhamad Husnur Rofiq, Ketua KONI Syamsul Anwar, Ketua Askab PSSI Jepara Nur Aziz, Presiden Persijap M. Iqbal Hidayat beserta manajemen dan pemain serta sejumlah stake holder sepak bola di kota ukir.

Aksi solidaritas ribuan suporter Persijap ini dilakukan dengan menyalakan lilin dan doa bersama. Para suporter juga membawa sejumlah atribut Arema FC. 

Penjabat Bupati Jepara Edy Supriyanta mengungkapkan duka yang mendalam atas tragedi tersebut.  Dirinya menyampaikan jika dunia mengheningkan cipta untuk tragedi di Kanjuruhan, Malang ini. “Semua orang berduka atas kejadian ini, termasuk dunia juga mengheningkan cipta atas tragedi ini,” kata Edy.

Edy lantas meminta kepada suporter Persijap untuk tidak melakukan hal-hal seperti halnya yang terjadi di Malang jika nanti sepakbola kembali di gelar. Dirinya ingin semua suporter untuk memegang komitmen tersebut demi Persijap Jepara tercinta.

“Bila nanti pada saatnya diizinkan kembali digelar sepakbola, apakah kita setuju tidak melakukan hal seperti di Malang?,” tanya Bupati.

Aksi ini ditutup dengan pembacaan sholawat yang dipimpin oleh Kapolres Jepara. Dilanjutkan dengan lagu Indonesia Raya dan yel-yel dukungan untuk Persijap Jepara.

Share:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *