KlikFakta.com, KUDUS – Dinas Pertanian (Dispertan) Kabupaten Kudus menggalakkan pengecekan kandang hewan ternak untuk memastikan ternak tidak terjangkit Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) dan mengantisipasi penyebaran virusnya di Kudus.
“Mulai pekan ini teman-teman kita gerakkan untuk pengecekan dan penyisiran ke kandang-kandang peternak di lokasi kantong-kantong ternak besar utamanya sapi dan kerbau dan pedagang ternak,” jelas Kabid Peternakan Dispertan Kudus, Arin Nikmah, Senin, 6 Januari 2025.
Selain itu, pihaknya juga meningkatkan pengawasan kesehatan ternak di pasar hewan. Seperti di pasar hewan Gulang, Kecamatan Mejobo.
Arin mengatakan, masih ada beberapa kasus PMK di Kudus. Namun jumlahnya termasuk dalam kategori sedikit.
“Sebenarnya kasus PMK masih ada namun memang sedikit dan selama ini langsung tertangani cuma memang dalam periode 3 bulan terakhir kasus mulai meningkat baik tingkat nasional sampai ke daerah,” ungkap dia.
Pihaknya mencatat, selama triwulan 4, antara Oktober-Desember, ada 60 kasus PMK. Namun, semua kasus dapat tertangani dengan penyembuhan.
“Kalau untuk ternak yang dilaporkan kemarin sudah proses penyembuhan dan sebagian besar sudah dinyatakan sembuh semua. Semoga saja kasusnya bisa menuju nol kasus,” pungkanya.
Sumber: MetroTVNews.com
lato99 lato99