Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!

Mengintip Pendapatan Buruh Tani Karet di Kecamatan Singorojo Kabupaten Kendal

Mengintip Pendapatan Buruh Tani Karet di Kecamatan Singorojo Kabupaten Kendal

KlikFakta.com, Kendal – Banyak warga sekitar yang berkerja sebagai buruh di perkebunan karet milik salah satu perusahaan yang ada di Kabupaten Kendal Jawa Tengah, perkebunan karet yang berada di kecamatan Singorojo tersebut merupakan jalan menuju Desa Kali Putih, kurang lebih sepanjang 5 km untuk melewati perkebunan karet tersebut.

“Harga karet perkilo sekarang turun drastis, yang semula Rp. 21.000/kg sekarang jadi Rp. 6500/kg,” kata Pak Suswiyanti, mandor petani karet.

Sistem yang digunakan pada perusahaan tersebut adalah borongan, jadi semakin banyak karet yang disadap semakin bertambah pula upah buruh-buruh yang bekerja di perusahaan tersebut.

Ada dua macam buruh yang bekerja sehari-hari diperkebunan tersebut, yaitu buruh tetap dan buruh borongan. Buruh tetap merupakan buruh yang sudah bekerja secara tetap sedangkan buruh borongan merupakan buruh yang hanya membantu menyadap karet apabila perusahaan sedang membutuhkan produksi yang banyak.

“Pohon karet itu bisa disadap minimal berumur lima tahun, kalau belum berumur lima tahun ya belum bisa mengeluarkan getah, kalau pohonnya sudah rusak harus menunggu lima belas tahun untuk bisa disadap lagi,” imbuh pak Siswiyanto.


KKN RDR UIN Walisongo Semarang
Yayuk Sri Rahayu

Share:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *