Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!

Siswi SMAN 1 Kudus Rayakan Dharmalaksana Mahabakti Kartini

Dengan bangga siswi SMAN 1 Kudus mengenakan batik dengan cantik bak Kartini muda.

KlikFakta.com, KUDUS – Dalam rangka memperingati Hari Kartini, seluruh siswa dan siswi SMAN 1 Kudus menggelar kegiatan bernama “Dharmalaksana Mahabakti Kartini” yang digelar di lapangan Basket SMAN 1 Kudus, Jawa Tengah pada Senin (22/4/2024).

Kepala SMAN 1 Kudus, Sudiharto mengatakan bahwa kegiatan ini adalah inisiasi siswa dan siswi dalam memperingati dan merayakan hari lahir pahlawan wanita Indonesia, RA Kartini.

“Dalam perjuangannya, RA Kartini sangat berjasa memperjuangkan pentingnya pendidikan terutama bagi kaum hawa. Karena pada saat penjajahan, rakyat kita sangat susah untuk memperoleh ilmu,” katanya disela kegiatan pada Senin (22/4/2024).

Dengan turut menjalankan hari Kartini, ia menjelaskan bahwa inti dari hari besar ini adalah untuk mengajak anak anak untuk mengenang perjuangannya.

“Sekarang anak anak kita sudah mendapatkan kesempatan pendidikan yang seluas luasnya berkat perjuangan beliau. Tak hanya itu, wanita sekarang jauh diangkat kesetaraan nya dan tidak lagi dipandang sebelah mata,” paparnya.

Sementara itu, salah satu siswi SMAN 1 Kudus, Yulia Renata mengaku senang dan menantikan momen RA Kartini. Selain dapat berpakaian dengan batik maupun adat Jawa, banyak kegiatan yang ditampilkan untuk merayakan hari Kartini.

“Hari ini banyak kegiatan digelar, mulai dari pemilihan duta Kartini dan Kartono, fashion show, lomba wiru jarik, lomba fotografi dan lomba kontes,” katanya.

Dirinyapun berharap agar dapat meniru nilai nilai yang diberikan oleh RA Kartini seperti belajar dengan tekun untuk dapat meraih kesuksesan dan cita cita dimasa depan. (JIM/GIAN)

Share:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *