KlikFakta.com, SEMARANG – Mayat pria tinggal tulang ditemukan di sebuah rumah kosong di Jalan Sriwijaya, Kota Semarang.
Kapolsek Candisari Iptu Handri Kristanto mengonfirmasi hal tersebut.
“Iya itu di rumah kosong,” katanya dilansir Kompas.com, Kamis (23/11/2023).
Pihak kepolisian telah mengamankan mayat itu pada Rabu (22/11/2023) sekitar pukul 15.00 WIB.
Penemuan mayat tinggal tulang itu berawal dari petugas kebersihan yang datang ke rumah itu. Waktu mau membersihkan, sampai teras mereka mencium bau tidak sedap.
“Awalnya koordinator kebersihan melakukan bersih-bersih di teras rumah No. 09 itu. Di situ mereka mencium bau busuk,” jelasnya.
Lalu dua petugas kebersihan itu mencari sumber bau. Keduanya malah menemukan mayat di samping lorong rumah.
Kemudian saksi-saksi bersama warga melaporkan penemuan itu kepada Polsek Candisari.
“Sudah dua saksi diperiksa untuk diminta keterangannya,” katanya.
Very excellent information can be found on blog.Raise blog range