Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!

Kondusifitas dan Keamanan Selama Pemilu, Bupati Kudus: Kita Satu Keluarga Besar

Kegiatan Wawasan Kebangsaan dan Kebhinekaan dengan tema ‘Membangun Kesadaran Bela Negara dan Wawasan Kebangsaan Guna Meningkatkan Partisipasi Aktif Masyarakat dalam Pemilu’ yang dilaksanakan di RS Sarkies ‘Aisyiyah Kudus, Sabtu (10/6)

KlikFakta.com, KUDUS – Bupati Kudus Hartopo berpesan kepada masyarakat agar menjaga kondusifitas dan keamanan dalam menyambut pemilu 2024 mendatang.

Hal itu ia ungkapkan dalam kegiatan Wawasan Kebangsaan dan Kebhinekaan bertema ‘Membangun Kesadaran Bela Negara dan Wawasan Kebangsaan Guna Meningkatkan Partisipasi Aktif Masyarakat dalam Pemilu’ di RS Sakies ‘Aisyiyah Kudus, Sabtu (10/6).

“Kita (harus) bisa menjaga kondusifitas wilayah, karena kita satu keluarga besar bangsa Indonesia,” katanya.

Selain menjaga kondusifitas dan keamanan, masyarakat Kudus juga harus menggunakan hak pilihnya secara bijak pada Pemilu. Hal itu sebagai bentuk partisipasi aktif masyarakat untuk memperkuat demokrasi.

“Masyarakat dapat menggunakan hak pilihnya dengan sebaik-baiknya dan jangan ada yang golput,” pesannya.

Senada, Kepala Kesbangpol Kudus, Mohammad Fitriyanto juga menekankan pentingnya partisipasi masyarakat dalam pemilu. “Kita harus menggunakan hak pilih kita pada saat pemilihan umum,” pesannya.

Sebanyak 200 orang dari berbagai kalangan masyarakat ikut dalam kegiatan wawasan kebangsaan dan kebhinekaan ini.

Share:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *